Memasang tombol like di facebook berguna untuk memudahkan pengunjung blog untuk mengirimkan link halaman yang disukai ke akun Facebook pembaca blog tersebut. Dengan adanya tombol like ini, kedua belah fihak yaitu pengunjung dan pemilik blog sama-sama diuntungkan. Pengunjung dapat menyimpan halaman sebuah blog yang (mungkin) dianggap penting, dan pemilik blog diuntungkan dengan mendapatkan promosi gratis di Facebook.
Adapun cara memasang tombol like facebook pada blog, terlebih dahulu kita harus mendapatkan kodenya.
1. Langkah pertama silahkan login ke akun blogger anda.
2. Masuk ke Design kemudian lanjut ke Edit HTML, lanjutkan beri tanda centang pada expand widget template.
3. Stelah langkah tersebut, kita tinggalkan sbentar untuk mendapatkan kode like facebook.
4. Untuk mendapatkan kode like facebook yang akan kita pasang pada blog kita silahkan datang ke sini. Maka akan muncul perintah setting seperti gambar di bawah ini.
5. Silahkan setting bentuk like tombol fb yang anda inginkan sesuai dengan perintah pada Step 1 - Get Like Button Code tersebut.
6. Setelah selesai klik tombol "get code" kemudian silahkan copy kode pertama pada kotak like button code plugin tersebut.
7. Kembali ke akun blogger, silahkan cari kode <data:post.body/> kemudian taruh kode pertama tersebut di bawah kode <data:post.body/> maka hasilnya adalah demikian :
<data:post.body/>
<div id="fb-root"></div>
<script>(function(d, s, id) {
var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];
if (d.getElementById(id)) return;
js = d.createElement(s); js.id = id;
js.src = "//connect.facebook.net/en_GB/all.js#xfbml=1";
fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);
}(document, 'script', 'facebook-jssdk'));</script>
8. Save template anda.
9. Kemudian copy kode yang kedua pada kotak like button code plugin tadi, masuk ke blogger, klik design kemudian tambahkan sebuah gadget dimana kode like tersebut akan anda letakkan, pilih HTML/Javascript pastekan kode kedua tadi kemudian klik save. selesai, lihat hasilnya.